Showing posts with label Game PC. Show all posts
Showing posts with label Game PC. Show all posts

Tuesday, April 2, 2019

Panduan Lengkap Bermain Game Stardew Valley Semua Versi

Stardew Valley adalah gim simulasi RPG / Pertanian yang awesome, yang menempatkan kalian di pertanian yang hancur dan memberi kalian kesempatan untuk mengembalikan kejayaan sebelumnya, menggunakan strategi kalian sendiri.

Ada banyak jalan menuju sukses namun tidak ada strategi yang sempurna untuk diikuti, didalamnya terdapat fitur crafting yang kompleks yang akan membuat kalian ketagihan.

Stardew Valley menawarkan banyak cara untuk menghasilkan uang, meningkatkan keterampilan, dan menciptakan kreasi baru ketika kalian berhasil membuka fitur-fitur yang tersembunyi.

Merancang layout pertanian impian dan membangun hubungan dengan penduduk kota adalah pengalaman yang benar-benar santai dan menyenangkan.

Tujuan dari panduan ini adalah untuk membantu pemain baru dan pemain berpengalaman menemukan fitur yang mungkin belum mereka ketahui, menjawab pertanyaan yang mungkin dimiliki pemain dan mencoba meningkatkan pengalaman bermain game mereka dengan informasi yang lengkap.


Stardew Valley dibuat oleh Eric Barone (alias ConcernedApe) dan saya salah satu fans beratnya. Saya sangat merekomendasikan game ini kepada siapa saja yang suka grafis (retro) 16-bit, simulasi / RPG atau game lawas Harvest Moon PlayStation.

Sejauh ini belum ada yang membuat game dengan ketiga element diatas, dan stardew valley datang dengan itu semua. Game kompleks yang asik dengan harga yang lumayan murah.

Stardew Valley sudah tersedia di PC, Android/iOS, PS4 dan Xbox One dan sudah punya mode multiplayer (untuk android/iOS belum) dan fitur baru lainnya yang pasti akan dirilis suatu hari nanti untuk menghibur pada playernya.

Panduan bermain game stardew valley di blog playgames-id ini berisi saran yang sangat bermanfaat bagi newbie. Apa yang harus diliakukan pertama kali saat sebelum keluar dari pintu rumah, tips dan guide di bawah ini dapat membantu kalian memulai hari baru di game stardew valley.

Panduan Hari Pertama di Stardew Valley

Kalian di modali 15 biji (benih) parsnip dalam kotak hadiah di dalam rumah, keluarlah dan mulai bersihkan ladang, gunakan sabit untuk memangkas rumput liar yang tumbuh, pecahkan batu dengan pickaxe, dan belah kayu pakai kapak, untuk persiapan menanam parsnip.

Ladang kalian memang sangat terbengkalai, akan tetapi banyak yang bisa kalian lakukan didalamnya setelah dibersihkan. Sumber daya yang kalian temukan sangat berguna. kalian perlu membersihkan sebidang tanah 5x3 untuk menanam parsnip kalian.

Tips dari saya untuk mempermudah dalam bermain (PC). Buka tab pengaturan dengan menekan tombol Esc. Aktifkan opsi "Always show tool hit location", dengan begitu kalian akan mendapat hint untuk mempelajari cara "menargetkan" di Stardew Valley.

Jika suatu saat kalian sudah mahir, mungkin tidak membutuhkannya lgi, tetapi untuk saat ini, ini sangat membantu.

Cara menggunakan tools, kalian dapat mengetuk area 3x3 di sekitar karakter kalian, meskipun cangkulnya sedikit lebih rumit dan mengharuskan kalian untuk berdiri dengan poisis yang benar.

Peralatan

5 alat ini pasti kalian sudah tahu fungsi dan cara penggunaanya, untuk yang masih bingung berikut penjelasannya;

  • Kapak (Axe): Digunakan untuk memotong / menebang kayu. Menebang pohon membutuhkan banyak energi, tetapi ranting dapat dipotong dalam satu kali mengayu kapak. 
  • Cangkul (Hoe): Cangkul berguna untuk menggemburkan tanah yang dapat diolah untuk menanam benih. 
  • Beliung (Pickaxe): Gunakan ini untuk memecahkan batu dan kerikil. Nantinya, kalian akan digunakan untuk menambang di dalam mine. 
  • Sabit (Scythe): Digunakan untuk membersihkan tanaman yang mati dan rumput liar. Saat sewaktu kalian sudah memabangun silo di pertanian kalian, ia akan memanen rumput dan mengubahnya menjadi jerami yang nantinya dapat digunakan (jerami) untuk memberi makan hewan ternak. 
  • Penyiram (Watering Can): Digunakan untuk menyirami tanaman kalian!

Menanam Parsnips


Tanaman Parsnip Setelah dibersihkan dari semua puing-puing, pertama gunakan cangkul untuk membuat plot untuk taman, kemudian tanam benih dengan mengklik icon benih pada tool bae (tombol pintas 1-9) dan kemudian sirami tanah yang sudah ditanami dengan benih tadi.

Kalian bisa menghapus area yang tidak sengaja tercangkul dengan menggunakan pickaxe.


Piere's General Store, Tempat Membeli Benih 

Setelah tanaman kalian disiram, saya sarankan kalian pergi ke kota untuk menghabiskan 500G di toko milik Pierre (toko ditutup jam 17:00 dan hari Rabu).


Tinggalkan area pertanian dengan melewati pintu keluar bagian timur dan berjalanlah ke kota. Toko Pierre berada di sebelah gedung putih dengan palang merah (klinik). Berdiri di pintu toko dan klik untuk masuk dalam.

Di depan kasir, kalian dapat membeli benih yang tersedia untuk musim ini (Spring). Tanaman yang paling banyak menghasilkan uang untuk musim semi (saat ini tersedia) adalah kentang, yang mana dia membutuhkan 6 hari untuk bisa dipanen. kalian punya cukup uang untuk membeli 10 pack benih, belikan saja semuanya.

Di dekat kasir kalian dapat melihat tas ransel yang sedang dijual oleh piere seharga 2000G. Dengan membeli tas itu, inventory kalian akan bertambah sebanyak 12 slot.

Saat ini memang uang kalian belum cukup, tambunglah untuk membelinya 2-3 minggu kedepan.

Dengan langsung menanam benih kentang yang baru saja kalian beli tadi, kalian akan dapat memanennya pada hari minggu nanti.

Craft Box

Buatlah box tempat penyimpanan barang. Jika kalian sudah kehabisan energi, craft besok hari saja. Kumpulkan 50 kayu dengan memotong 3-4 pohon. Tekan Esc untuk membuka menu dan pergi ke tab dengan icon palu - di situlah kalian membuatnya.

Buat peti, nanti taruh di dalam menu bar. Rumput di sekitar rumah yang tidak bisa ditanami adalah tempat yang baik untuk meletakkan box ini, tetapi kalian bisa melakukannya di mana saja.

Sekarang kalian memiliki tempat untuk menyimpan barang-barang sehingga kalian tidak perlu membuangnya atau menjualnya.

Energi, Eksplorasi, dan Tidur 

Karakter kalian akan lelah setelah melakukan itu semua. Lihatlah meteran energi di kanan bawah, bar yang tadinya berwarna hijau kini berubah menjadi merah, tandanya kalian hampir kelelahan, segeralah beristirahat jika tidak kalian akan kena pinalti keesokan harinya bangun bangun dengan energy setengan dan kehilangan beberapa gold.

Hindari pinalty seperti itu dengan tidur sebelum tengah malam. Semua hal diatur oleh energy bar tersebut. Jika bar hijau full, atau masih setengah, kalian masi bisa jalan-jalan di desa, menjelajah, dan bertemu dengan para penduduk desa.

Televisi

Masuk ke rumah dan menonton TV. Hal yang harus dibiasakan sejak awal. Dari TV ini, kalian akan mendapatkan ramalan cuaca untuk hari berikutnya, tips bertani dari "Livin 'of the Land" dan "Queen of Sauce" yang akan memberi kalian resep masakan. Juga peramal yang memberi kalian gambaran tentang keberuntungan karakter kalian setiap hari.

Hari Kedua

kalian harus menunggu selama 4 hari lamanya agar parsnip kalian bisa dipanen. Siram mereka setiap hari atau mereka akan layu. kalian akan mengerti mengapa petani menyukai hujan karena membuat kalian terbebas dari pekerjaan. Untuk mengisi ulang alat penyiram dilakukan dengan pergi ke kolam kecil yang ada di depan rumah.

Jelajahi Peta

Tekan ESC atau M untuk membuka peta desa. Arahkan kursor ke area tersebut untuk melihat namanya. kalian akan melihat posisi karakter kalian saat ini serta penanda dan area utama Stardew Valley.

Mulai sekarang, kalian sudah dapat mulai menjelajahi map game ini, sambil merawat tanaman kalian. Bercocok tanam hanya sebagian kecil fitur yang ada.

Area Tambang akan terbuka pada hari kelima dan kalian dapat mulai menjelajahinya. Saya sarankan untuk segera membeli ransel jika uang sudah cukup.

Willy di dermaga pantai akan memberi kalian pancing yang bisa kalian beli seharga 500 G jika hilang.

Robin dapat mengupgrade rumah, membangun barn, dan bangunan pertanian lainnya, tetapi kalian akan membutuhkan banyak gold dan resources seperti batu dan kayu.

Pastikan untuk menjelajahi community center, kemudian bertemu penyihir juga.

Game ini mudah dimainkan selama 100 jam dan semuanya akan menjadi lebih baik karena pengembang menambahkan fitur baru di setiap update.

Saya harap panduan ini akan membantu kalian memulai permainan atau memberi kalian gambaran umum.

Panduan di blog gerobak yang lebih dalam tentang game stardew valley sudah admin blog ini posting beberapa hari yang lalu, dan akan terus bertambah kedepanya. So, stay tune !!

Thursday, March 28, 2019

Curhatan Unfaedah; Pubg di Blokir Kominfo

Dalam postingan ini saya hanya ingin berpendapat, semoga saja tidak ada diantara kalian yang tersinggung dengan apa yang ada dipikiran saya ini.

Apa yang akan kalian lakukan atau apa yang kalian rasakan jika ada orang yang melarang atau membatasi keinginan kalian?, mungkin ada dari kalian yang akan merasa kesal, marah, karena menganggap orang tersebut tidak menghargai kesenangan kita.

Mungkin perasaan itu yang tengah dirasakan oleh teman-teman yang bermain game pubg mobile. Seperti yang heboh diberitakan saat ini, bahwa pada wacana untuk larangan, atau pemblokiran game pubg di Indonesia oleh kominfo, yang mana wacana tersebut digagas oleh MUI (Majelis Ulama indonesia).

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil Dukung Pemblokiran PUBG

Hal tersebut faktanya didukung oleh beberapa pemimpin daerah, diantaranya gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Dia berpendapat bahwa keputusan majelis Ulama Indonesia mengeluarkan fatwa kalau pabji ini haram, semata-mata karena ingin melindungi tatanan hidup masyarakat Indonesia.


Karena seperti yang sudah kita ketahui bersama baru-baru ini ada kejadian penembakan di Selandia Baru. Saya sendiri tidak mengerti mengapa mereka mengaitkan peristiwa tersebut dengan game.

Mereka beranggapan kalau game Player Unknown's Battleground mengandung unsur kekerasan yang akan memicu orang atau pihak tertentu untuk berperilaku atau meniru aksi yang ada di dalam game.

Jika hanya mengkaji sesuatu dengan cara simpel begitu, kenapa tidak dari dulu melakukan pelarangan dan pemblokiran terhadap game-game action yang dengan jelas mempertontonkan penembakan, pemberontakan, perkelahian, atau kekerasan lainnya untuk beredar di Indonesia?

Saya sendiri pernah merasakan kesenangan bermain game pubg bersama teman-teman, rasa senang ketika mendapat chicken diner bersama, merupakan pengalaman yang tidak akan terlupakan.

Ada teman saya yang dulunya tidak ingin bersosialisasi dan selalu mengurung diri di rumah, saat ini sudah punya banyak teman berkat game pubg. Bahkan dia dan teman-teman barunya sudah membuat sebuah tim dan sempat juga menjuarai event pubg, meskipun baru sebatas even daerah saja.

Namun, hal itu justru membuat orang tuanya bangga dan terus mensupport akan kesenangan dari teman saya ini. Itulah hal positif yang secara langsung saya rasakan dan saya lihat, berkaitan dengan game ini.

Sebenarnya masih banyak hal positif lainnya yang bisa ditemukan dalam kita bermain game, namun ada saja sekelompok orang yang selalu mencari kesalahan atau memandangnya dari sisi negatif.

Anak 16 Tahun Menulis Petisi “Tolak Fatwa Haram dan Pemblokiran PUBG”

Petisi Jeremia Luordes Tolak Fatwa Haram dan Pemblokiran PUBG
Petisi Jeremia Luordes Tolak Fatwa Haram dan Pemblokiran PUBG
Yang ingin mendukung petisi ini langsung saja ke situs change.org

Petisi penolakan oleh anak ini terkait pemblokiran game pubg, ditujukan langsung kepada kepala negara Republik Indonesia, yaitu Bapak Presiden Jokowi, serta pihak terkait lainnya, seperti Kominfo dan Majelis Ulama Indonesia. Saat terakhir artikel ini ditulis (28 Maret 2019), sudah sekitar 14.880 orang yang mendukung petisi ini. Dalam uraiannya tentang petisi online itu, Jeremia menulis;

"Meskipun begitu saya setuju game PUBG diblokir, asalkan, semua game bertema peperangan dan tembak-tembakan di media apapun (smartphone dan tempat bermain di mall) juga dihilangkan, bukan hanya PUBG, semua film yang bertemakan peperangan dan perkelahian bersenjata (baik itu di bioskop maupun di televisi) juga diblokir. Sekalian kalau memungkinkan pabrik pisau dapur juga ditutup di Indonesia sebab sangat berisiko mengakibatkan pembunuhan dan penusukan di lingkungan".

Jika melihatnya dari sudut pandang anak ini, yang saya tangkap, dia ingin mengatakan bahwa kebijakan yang dilakukan oleh pemerintah tidak boleh setengah-setengah, jika pelarangan PUBG Mobile disebabkan oleh unsur kekerasan dalam permainan, permainan lain yang juga ada unsur kekerasan didalamnya, harus juga diperlakukan sama. Seolah game pubji menjadi kambing hitam untuk kasus terorisme yang terjadi di Selandia Baru beberapa waktu lalu, yang efeknya merembes sampai ke negara ini.

Saya sendiri mendukung petisi ini, karna menurut saya, yang menjadi masalah di sini bukan karena gamenya, namun balik lagi ke pribadi atau personal dari orang yang memainkannya.

Sekian dulu artikel ini saya buat walaupun tidak akan berefek banyak, tapi saya percaya bahwa saya tidak sendiri, bahwa ada banyak teman-teman gamers di luar sana yang sependapat dengan saya.

Terima kasih sudah berkunjung di blog gerobakgaming.

Say Bye to Emulator, Laplace M Sudah Bisa di Mainkan di PC

Minat orang untuk memainkan game mobile menggunakan emulator android semakin hari semakin banyak. Dengan melihat pertimbangan dari beberapa aspek, mereka lebih memilih untuk bermain game mobile android /iOS di PC atau laptop, dengan menggunakan aplikasi emulator android seperti bluestack dan sejenisnya.




Para youtubers yang mengusung konten gaming pun sering memakai cara ini untuk membuat video content gaming mereka. Cara ini dipilih bukan karna mereka tidak punya smartphone yah, namun saya juga mengakui bahwa memang ada kelebihan yang dapat kalian rasakan ketika memainkan game mobile menggunakan emulator android.

Begitupun dengan player game Laplace M, mereka mengaku lebih senang dan nyaman bermain memakai keyboard dan mouse, juga layar yang besar. Faktor selain screen hp yg kecil yang mendasari mereka lebih tertarik untuk bermain menggunakan emulator android adalah karna kontrol yang katanya lebih enakan di pc.

Baca Juga : Cara Mudah Mengalahkan Boss Zodiac Virgo di Game Laplace M

Mungkin hal itulah yang mendasari dirilisnya Laplace M Versi PC / Laptop. Jadi saat ini, buat kalian yang ingin memainkan game Laplace M di laptop, tidak usah lagi memakai emulator android. Caranya adalah dengan mengunduh dan menginstal instaler game Laplace M Versi PC yang bisa kalian download disini.


Keuntungan Bermain Laplace M di Computer / Laptop 


Berikut hal-hal yang bisa kalian lakukan dan tips yang mesti kalian ketahui sebelum bermain game Laplace M di PC.
  1. Bisa langsung WASD ketika buat character baru ( bisa di edit lagi nanti di dalam game) 
  2. Fullscreen Pencet Alt + Enter
  3. Very Smooth, ketimbang di Emulator
  4. Size 2,1GB total, dan ramah GPU dan CPU, ketimbang pake emu 
  5. Normal Attack ga bisa di ganti shortcutnya
  6. Bisa login pakai gmail yang sudah ada androidnya (bisa ganti akun gmail lebih mudah ketimbang di HP) 
  7. Untuk Topup akan di redirect ke Web Payment, jadi yang punya saldo Google Play tetap harus pake Mobile/emu 
  8. Spek Requirementnya sangat rendah, PC kentang juga bisa main hehe

Link DL PC Client : DOWNLOAD

Kalau dilihat dari hal-hal diatas, banyak kelebihan yang bisa kalian rasakan jika bermain game Laplace M versi PC. Yang ingin mencoba silahkan, tidak perlu spek kompi yang gahar kok, minimal punya ram 2 gb (disarankan 4 gb) dan proci core i3, sudah bisa memainkan game Laplace M di PC dengan nyaman.

Itulah beberapa hal yang harus kalian ketahui untuk kalian yang ingin bermain game android Laplace M di komputer atau laptop. Sedkian dulu tips dari blog gerobak gaming kali ini, semoga bisa berguna untuk kalian player Laplace M.

Tuesday, March 19, 2019

Tips Cara Mudah Mendapatkan Gold di Stardew Valley

Bercocok tanam dengan varian benih yang berbeda-beda merupakan keputusan yang kurang tepat jika tujuan kalian ingin mendapatkan profit atau uang yang banyak di game Stardew valley, khususnya diawal permainan.

Namun pernyataan saya ini tidak berlaku buat kalian ingin melengkapi bundel yang ada di Community Center, ingin mecoba resep masakan baru tentu perlu sayuran dan buah yang berbeda-beda. Setiap NPC juga punya kegemaran masing-masing, ada yang suka potato ada juga yang benci potato, jadi kalian harus menyimpan beragam hadiah (buah / sayur) yang beragam dengan menanam tanaman dengan beragam jenis.
Tips Cara Mudah Mendapatkan Gold di Stardew Valley
Tanaman yng punya nilai jual tinggi di game stardew valley
Yang akan saya bahas disini bukan tentang menanam dan mengoleksi banyak varian buah atau sayuran, namun saya akan membagikan tips agar bisa memperoleh gold / uang yang melipah. Penting, bagi yang berharap saya akan memberikan cheat stardew valley, silahkan tinggalkan postingan ini, karena saya tidak akan membahasnya disini. Tips ini tidak ada kaitannya dengan cheat, Meskipun penggunaan cheat di game stardew valley merupakan hak anda.

Oke, langsung saja, tips untuk mendapatkan uang yang banyak tanpa menggunakan cheat adalah dengan menanam benih atau tanaman yang mempunyai nilai jual yang tinggi disetiap musim. Setelah saya melakukan riset (riset di google :p) saya mendapati beragam jenis tanaman yang bisa menghasilkan uang beripat-lipat.

Dibawah ini adalah beberapa tanaman yang saya rekomendasikan untuk kalian tanam untuk per musimnya, karena akan memberikan hasil penjualan yang paling banyak jika dibandingkan dengan tanaman lainnya di game Stardew Valley.

Menanam Tanaman Yang Punya Nilai Jual Tinggi

Perhitungan yang ada dibawah ini merupakan hasil dari menjual buah / sayur yang ditananm tanpa menggunakan pupuk, tapi untuk menerapkan tips ini sebaiknya anda menggunakan pupuk agar mendapatkan hasil jualan yang maximal. saya tidak menuliskan benih untuk musim dingin karena tidak ada tanaman yang bisa kalian tanam di musim ini.

Stardew Valley Best Crops Guide: Spring Crops

  • Strawberry – 500 gold profit / benih // Diperoleh dari Egg Festival (Spring 13th)
  • Rhubarb – 240 gold profit / benih // Dibeli di The Desert
  • Potato – 213 gold profit / benih // Dibeli di Toko Pierre
  • Cauliflower – 190 gold profit / benih // Dibeli di Toko Pierre
  • Green Bean – 180 gold profit / benih // Dibeli di Toko Pierre
  

Stardew Valley Best Crops Guide: Summer Crops

  • Blueberry – 880 gold profit / benih // Dibeli di Toko Pierre
  • Starfruit – 800 gold profit / benih // Dibeli di Toko Pierre
  • Hops – 365 gold profit / benih // Dibeli di Toko Pierre
  • Melon – 340 gold profit / benih // Dibeli di Toko Pierre
  • Tomato – 283 gold profit / benih // Dibeli di Toko Pierre

Stardew Valley Best Crops Guide: Fall Crops

  • Rare Seed – 2000 profit / benih // Dibeli di Toko Pierre
  • Cranberry – 1101 profit / benih // Dibeli di Toko Pierre
  • Pumpkin – 440 profit / benih // Dibeli di Toko Pierre
  • Grape – 420 profit  / benih // Dibeli di Toko Pierre
  • Artichoke – 390 profit / benih // Dibeli di Toko Pierre

Cat : Pada update saat (v1.1) ini terjadi penambahan value dari barang yang dihasilkan dari peternakan yang bisa menyaingi harga dari tanaman. Untuk itu, saat ini produk dari tanaman tidak lagi menjadi komoditas andalan untuk mendapatkan gold.

Saturday, March 16, 2019

Cara Cepat Mendapat Senjata Dengan Peluru Tak Terbatas di Resident Evil 2 Remake

Capcom sebagai Pihak developer game Resident Evil 2 Remake tidak memaksa kalian untuk bisa sepenuhnya membasmi semua zombie yang kalian temui di sepanjang jalan. Karena hal tersebut hanya akan membuang resource dalam hal ini ammo atau peluru, bagi yang sudah bermain Resident Evil 2 Remake ini pasti sudah paham betul, bagaimana susahnya mencari pelor di game ini. Jika tidak perlu untuk di basmi, silahkan di skip saja zombienya, karna hanya buang-buang ammo dan waktu saja. Apalagi kalian yang terus mencoba hal bodoh seperti ingin membunuh Mr. X yang memang tidak akan bisa di kill.
Resident Evil 2 Remake
Peluru Tak terbatas Resident Evil 2 Remake

Memang terasa kesal jika hanya membiarkan begitu saja zombie yang selalu menerormu di sepanjang permainan. Pasti pernah tersirat di pikiran kalian seandainya ada cara untuk membasmi para penganggu itu tanpa kuatir kehabisan ammo. Ternyata hal sepele itu sudah dipikirkan dan diantisipasi oleh capcom, dengan memberikan sebuah fitur game dimana player bisa membasmi zombie tanpa akan kehabisan peluru, lewat mode Infinite Ammo (Peluru tak terbatas).


Namun jangan senang dulu guys, tidak semudah itu untuk mendapatkan mode "gila" ini, ada syarat dan ketentuan berlaku bagi player. Pertama-tama kalian harus menyanggupi sedikit tantangan dari capcom. Apa tantangannya?, dalam postingan Gerobak Gaming kali ini admin akan membagikan trik dan cara supaya kalian akan bisa bermain dengan mode infinite ammo pada game Resident Evil 2 Remake.

Cara Mendapatkan Unbreakable Combat Knife di Game Resident Evil 2 Remake

Dari judulnya saja kalian sudah pasti mengerti, yah kalian akan mendapatkan senjata mele jarak dekat (pisau) yang tidak akan pernah hancur. Seperti yang admin katakan tadi, ada syarat dari capcom yang lumayan menantang untuk player yang ingin mendapatkan barang ini, apa syaratnya?, adalah mencari tujuh buah dragonball mencari dan menembak Lima Belas (15) Collectibles Raccon Toys yang ada dan tersebar di penjuru peta game Resident Evil 2 Remake.
Resident Evil 2 Remake
Unbreakable Combat Knife Resident Evil 2 Remake

Sebelum lanjut, ada hal yang perlu kalian diketahui, bahwa untuk sebagian item tersebut hanya bisa kalian dapatkan sewaktu bermain dalam story Leon maupun Claire saja atau bahkan ketika kalian bermain pada mode second run.

Inilah tempat dimana Kalian akan menemukan 15 Collectibles Raccoon Toys. 
  1. West Office Lantai 1 - Itemnya berada tepat di atas rak, yang disekitarnya terdapat banyak kardus bekas.
  2. Kantor S.T.A.R.S - Item berikut berada di office stars tepatnya di bangku meja pojokan sebelah kanan sewaktu memasuki ruangan, terselip diantara box dan PC.
  3. Di Basement Police Office - Berada di depan ruangan latihan tembak.
  4. Rest Area Lantai Satu (Leon Story Mode) - Itemnya terselip dibelakang tas.
  5. East Hall Lantai 2 - Item toysnya ada di atas meja kecil yang berada dekat dengan tangga. 
  6. East Storage Room Lantai 3 (Claire Story Mode) - toysnya ada di atas rak sebelah kiri.
  7. Sekitar Jalan di Kota Raccoon (Claire Story Mode) - Ada dua toys yang dapat kalian temukan di dalam mobil bus, yang pertama ada di sebelah kanan dan kedua ada di tempat duduk supir. 
  8. West Storage Room Lantai 3 - Berada di sekitar jendela yang mengarah ke jalan buntuh. 
  9. Nursery Room lantai 2 di Orphanage (Claire Story Mode) - Berada persis di atas rak mainan. 
  10. Sewer (Leon Story Mode) - Setelah kalian mengalahkan buaya zombie, disitu ada lantai yang bersih, toy nya ada dekat dengan tumpukan sampah.
  11. Ada di ruangan Incineator di Sewer (Leon Story Mode) - persis berada di sisi cone dekat karung besar.
  12. Bagian paling bawah di Sewer - ada di sekitar meja dan box.
  13. Ruangan Lab area Cafetaria - Item toys berada di atas meja kafe yang berdekatan dengan tangga.
  14. Nap ro om - masi di area laboratorium, berada persis di atas ranjang pojok (sebekuknya kaliaj harus meng-switch on dulu arus listrik di area itu)
  15. Di luar kantor polisi pada mode Second Run - Disebelah kanan ada semak belukar, item toys nya ada di dalam rimbunan semak. 
Jika kalian masi kesulitan untuk menemukan 15 collectibles raccoon doll ini, ketahuilah kalau item ini akan mengeluarkan suara jika kalian sudah berada dekat dengannya, yang mana jika suaranya semakin keras terdengar, itu menandakan kalian sudah sangat dekat dengan item itu.

Infinite Ammo Samurai Edge Handgun

Agar memperoleh pelor tidak terhingga pada pistol ini, kalian kudu harus dan wajib menyelesaikan story mode dari Leon atau Claire, tapi harus mendapatkan rangking S dalam mode kesulitan Standard.
Resident Evil 2 Remake
Infinite Ammo pistol Samurai edge Resident Evil 2 Remake

Cara untuk mendapatkan ranking S dalam story mode Leon atau Claire adalah dengan menamatkan campaign dalam waktu dibawah 3 setengah jam. Namun yang bermain di Second Run, kaliaj mesti kudu menyelesaikan permainan dalam waktu 3 jam.

Submachine Gun yang Infinite Ammo di Resident Evil 2 Remake

Resident Evil 2 Remake
Submachine Gun yang infinite ammo Resident Evil 2 Remake
Syarat yang harus kalian penuhi demi mendapatkan peluru tak terbatas dari senjata ini adalah dengan menyelesaikan game dengan mendapat rangking S di Hardcore mode dengan batas waktu 2 setengah jam saja, dan bagi yang bermain dalam mode second run, harus mampu selesaikan game tidak lebih dari 2 jam.

Peluru tak Terbatas Senjata ATM-4 Rocket Launcher

Bayangkan kalau kaliam menenteng benda overpower ini dengan ammo yang tidak pernah habis. Senjata dengan infinite ammo ini dapat kalian dapatkan jika menyelesaikan game dengan nilai S+.
Resident Evil 2 Remake
Resident Evil 2 Remake - Infinite Ammo Rocket Launcher

Cara untuk mendapatkan nilai S+ di akhir game Resident Evil 2 Remake, adalah kamu sama sekali tidak boleh memakai segala jenis senjata yang mempunyai infinite ammo di dalamnya, dan syarat kedua tidak boleh membuat manual save lebih dari 3x.

Minigun Infinite Ammo Resident Evil 2 Remake

Senjata dengan peluru tak terbatas terakhir yang bisa kalian dapatkan dalam game ini adalah Senjata Minigun, untuk mendapatkannya sama seperti cara mendapatkan Infinite Ammo Rocket Launcher diatas, tapi dalam Claire Story Mode.

Resident Evil 2 Remake
Peluru Minigun Resident Evil 2 Remake tak terbatas


Tips Untuk Mendapatkan Senjata-Senjata Infinite Ammo di Resident Evil 2 Remake. 
  • Tamatin dulu syarat Ranking S pada difficulty Standard sebelum maju ke Hardcore mode
  • Disarankan untuk mengulang Save game kalian yang terakhir agar tidak membuang waktu percuma.

Itulah panduan dan tips yang harus kalian ketahui untuk bisa memperoleh senjata dengan infinite ammo (Peluru tak terbatas) di game Resident Evil 2 Remake. Semoga saja dapat bermanfaat bagi kalian semua. Terima Kasih

    Friday, December 22, 2017

    Street Fighter V : Arcade Edition Akan Mendatangkan Fitur Mode Fight Antar Team

     

    Capcom sebagai pengembang Street Fighter V : Arcade Edition telah memberikan apa yang di harapkan oleh para penggemarnya yaitu fitur Mode Battle Antar team pada update mendatang di bulan depan.

    Akan ada 2 Mode pertarungan yang dapat di pilih oleh pemain yaitu, mode pertarungan Elimination atau Best of Series. Untuk mode Elimination para pemain harus dapat melumpuhkan semua lawan dan hanya sisa satu pemain adalah pemenangnya.


    Sedangkang untuk pertarungan Best of Series ini, dimana para pemain dapat membentuk team dan mengikuti kompetisi pertempuran yang akan berhadapan dan melawan team pemain lainnya, masing-masing team akan memiliki jumlah maksimal 5 anggota.Tiap-tiap anggota team akan di imbangi dan melawan anggota dari team lawan, dan team yang mendapatkan paling banyak menang adalah pemenangnya.

    Mode Fight antar Team ini terdapat fitur untuk penyesuaikan pengaturan yang akan di terapkan, mulai dari pemilihan karakter, waktu pertandingan, dan masih banyak lagi. Dan tidak hanya itu saja para pemain juga harus memilih untuk melawan NPC atau team pemain lainnya.

    Street Fighter V : Arcade Edition akan di luncurkan pada 16 Januari 2018 mendatang. Untuk yang telah memililki Street Fighter V : Arcade Edition sebelumnya akan mendapatkan update terbaru secara gratis.
     

    Sunday, December 17, 2017

    Akan di Buka Beta Test untuk Conqueror's Blade



    Conqueror's Blade, game perang asal Cina dan Booming Games sebagai pengembang telah memperbaharui Conqueror's Blade. Tidak hanya dapat di mainkan di Cina saja, Booming Games menyatakan akan segera membuka server untuk global yang akan membuka beta testnya ke E3. Untuk pertama kalinya gamer global akan merasakan sensasi perang yang menakjubkan dalam game Conqueror's Blade.

    Game yang telah mendapatkan banyak perhatian ini khususnya dari kalangan penggemar game perang classic, yaitu mengambil latar pada periode abad pertangahan. Dimana para pemain akan di giring untuk menuju barisan depan dengan konflik yang besar.

    Menyusun strategi, mempersiapkan peralatan dan mengendalikan mesin perang, melawan formasi lawan, memimpin kaveleri atau infanteri ke dalam pertarungan, menggunakan berbagai elemen, serta melawan player lain (PvP) akan kalian jumpai di Conqueror's Blade.

    Pada abad pertengahan, dimana kehidupan para pejuang akan sangat rumit di tambah dengan map yang sangat luas. Di temani dengan visualisasi realistis yang sangat detail dan pemandangan yang menakjubkan akan membawa kalian bagaimana dramatisnya serta kekacauan pada abad pertengahan.

    Bagi kalian khususnya kalangan penggemar game classic tertarik untuk mencobanya? Jangan sampai melewatkan untuk memainkan game yang satu ini.